Langkah-Langkah Merumuskan Indikator yang Benar

Merumuskan indikator merupakan salah satu langkah penting dalam proses pembelajaran. Sebab dari situlah guru dapat mengukur keberhasilan pembelajaran yang dilakukan.

Dalam pembuatan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Indikator juga wajib dicantumkan.

Indikator adalah perilaku yang dapat diukur dan/atau diobservasi untuk menunjukkan ketercapaian kompetensi dasar (KD) tertentu yang menjadi acuan penilaian mata pelajaran, (Mulyasa, 2007:139).

Langkah-Langkah Merumuskan Indikator yang Benar

Fungsi Indikator

Fungsi indikator antara lain sebagai pedoman dalam:

1.    Mengembangkan materi pembelajaran atau bahan ajar.

2.    Mendesain kegiatan pembelajaran.

3.    Merancang dan melaksanakan penilaian hasil belajar.

Ketentuan Merumuskan Indikator

1.    Indikator dirumuskan dari KD.

2.    Menggunakan kata kerja operasional (KKO) yang dapat diukur.

3.    Dirumuskan dalam kalimat yang simpel, jelas dan mudah dipahami.

4.    Tidak menggunakan kata yang bermakna ganda.

5.    Hanya mengandung satu tindakan.

6.    Memperhatikan karakteristik mata pelajaran, potensi dan kebutuhan peserta didik, sekolah, masyarakat dan lingkungan/daerah.

Langkah-Langkah Merumuskan Indikator

Untuk merumuskan indikator yang baik tidak bisa dilakukan dengan asal-asalan. Melainkan harus mengikuti kaidah yang  sudah ditentukan.

Adapun pedoman dalam merumuskan indikator bisa anda unduh pada link di bawah ini.

SIMPAN FILE

Demikianlah informasi mengenai Langkah-Langkah Merumuskan Indikator yang bisa kami sampaikan kepada anda semuanya.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel