Soal Ujian Sekolah Biologi SMA/MA dan Jawabannya

Pada artikel kali ini saya akan berbagi informasi mengenai Soal Ujian Sekolah Biologi SMA/MA dan Jawabannya.

Adapun cuplikan soalnya sebagai berikut :


Soal Ujian Sekolah Biologi SMA/MA dan Jawabannya


1.    Berikut ini beberapa pernyataan tentang ciri dan peran jamur:
•    memiliki hifa bersekat
•    hifa berfungsi menyerap makan yang disebut rhizoid
•    berperan dalam pembuatan Tempe
Ciri-ciri tersebut merupakan ciri jamur … .
A.     Zygomycota   
B.    Deuteromycota   
C.    Ascomycota
D.    Basidiomycota
E.    Oomycota

2.    Archaebacteria dalam bidang lingkungan yang paling tepat adalah ... .
A.    membantu pengikatan nitrogen dari udara
B.    menghasilkan gas metan
C.    memecah pati jagung
D.    memproduksi antibiotik
E.    membantu proses pembuatan makanan

3.    Adanya variasi dalam satu jenis atau spesies makhluk hidup menunjukkan bukti keanekaragaman hayati.
Keanekaragaman ini berdasarkan pada … .
A.    tingkat gen
B.    tingkat jenis
C.    tingkat eksositem
D.    tingkat filogenik
E.    tingkat ekologi

4.    Skema di bawah ini adalah jaring-jaring makanan pada ekosistem laut:
Bila populasi ikan kecil menurun, maka akan mengakibatkan … .
A.    populasi udang menurun
B.    populasi ikan sedang meningkat
C.    populasi udang meningkat
D.    populasi kakap meningkat
E.    populasi udang menurun

5.    Perhatikan siklus N berikut ini !
Proses A adalah … .
A.    Nitrifikasi, proses penguraian senyawa nitrat
B.    Amonifikasi, proses penguraian ammonia
C.    Denitrifikasi, proses pelepasan gas nitrogen ke udara
D.    Nitrifikasi, proses pembentukan ion nitrat
E.    Nitrifikasi, proses pembongkaran nitrat

6.    Perhatikan proses pembuatan biogas di bawah ini !
Proses yang terjadi pada bagian reaktor biogas setelah ditambahkan bakteri methanobacterium adalah … .
A. penguraian senyawa asam organik  menjadi gas dan karbondioksida
B.    menurunkan suhu sehingga proses dekomposisi  berjalan merata
C.    kelembaban tanah terjaga sehingga proses dekomposisi tidak terhenti
D.    menjaga pH agar seimbang  sehingga proses dekomposisi berjalan dengan baik
E.    menguraikan senyawa anorganik menjadi senyawa organik terlarut

7.    Petani kebun di sekitar sungai banyak menggunakan pupuk secara berlebihan, sehingga pada saat hujan turun sisa pupuk terbawa aliran air ke perairan. Beberapa minggu kemudian petani melihat tumbuhan air di perairan tersebut tumbuh dengan cepat dan menutupi perairan tersebut seperti tampak pada gambar.
Apa yang akan terjadi apabila kondisi ini dibiarkan terus menerus ?
A.    Jumlah ikan menurun karena kandungan O2 dalam air berkurang.
B.    Ganggang hijau dalam air tidak dapat hidup karena pH air  naik.
C.    CO2 di bawah permukaan air berkurang karena tidak terjadi proses respirasi.
D.    Proses dekomposisi berjalan sangat cepat karena air mengandung fosfat.
E.    Terjadi penumpukan mineral-mineral logam di dasar sungai.

Download Soal Ujian Sekolah Biologi SMA/MA dan Jawabannya

Adapun filenya bisa anda unduh di bawah ini :

SIMPAN FILE

Demikianlah informasi mengenai Soal Ujian Sekolah Biologi SMA/MA dan Jawabannya yang bisa kami sampaikan kepada anda semuanya.

Baca juga :

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel