Buku Kegiatan Ramadhan SD, SMP, SMA Format Word
Pada setiap bulan Ramadhan, setiap sekolah atau madrasah pasti akan mengadakan berbagai kegiatan keislaman. Mulai dari tingkat SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA/SMK Sederajat.
Buku Kegiatan Ramadhan untuk Siswa |
Untuk melancarkan kegiatan tersebut, tidak jarang sekolah akan menyusun Buku Kegiatan Ramadhan Siswa. Tujuannya sebagai pedoman dalam setiap kegiatan di bulan Ramadhan.
Dengan adanya buku kegiatan ini, siswa akan lebih mudah mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan Puasa Ramadhan.
Di samping itu, para guru juga dipermudah karena bisa memantau semua aktivitas siswa baik di lingkungan sekolah maupun saat berada di rumah masing-masing.
Maka dari itu di sini admin akan membagikan file Buku Kegiatan Ramadhan format Microsoft Word kepada anda semuanya secara gratis.
Di dalamnya tidak hanya terdapat daftar aktivitas yang harus dilakukan siswa saja. Melainkan juga ada tuntunan puasa ramadhan. Seperti niat puasa, doa berbuka puasa, sholat tarawih, witir dan lain sebagainya.
Dengan format word, diharapkan bisa mempermudah anda yang membutuhkan untuk mengedit isi dari buku ini. Anda bisa mengurangi atau menambahi hal-hal yang dirasa penting dan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.
Tidak hanya 1 format saja, di sini kami akan membagikan 4 model buku kegiatan sekaligus. Sehingga anda akan memiliki lebih banyak referensi pilihan. Mana buku panduan yang lebih cocok diterapkan pada sekolah anda.
Download Buku Kegiatan Ramadhan SD, SMP, SMA Format Word
Langsung saja silahkan unduh filenya pada link di bawah ini :
- Cover Buku Kegiatan Ramadhan
- Buku Kegiatan Ramadhan Versi 1
- Buku Kegiatan Ramadhan Versi 2
- Buku Kegiatan Ramadhan Versi 3
- Buku Kegiatan Ramadhan Versi 4
Demikianlah informasi mengenai Buku Kegiatan Ramadhan mudah-mudahan dapat bermanfaat.